JAKARTA, AYOSEMARANG.COM – PT Telkomsel Ekosistem Digital secara resmi memperkenalkan logo dan brand perusahaan yang diberi nama INDICO, Kamis 10 Maret 2022. INDICO, anak perusahaan Telkomsel yang akan menjadi holding company bagi bisnis vertikal di sektor digital.
INDICO berkomitmen untuk mengakselerasi terbukanya lebih banyak peluang serta kemudahan inovasi dalam pemanfaatan teknologi digital terkini. Tujuannya memperkuat ekosistem dan industri digital Indonesia.
Pengenalan INDICO merupakan bagian dari semangat PT Telkomsel Ekosistem Digital untuk memperkuat identitas perusahaan sebagai penggerak perubahan yang akan mendorong hadirnya lebih banyak layanan digital yang inovatif.
INDICO juga akan mengakselerasikan lahirnya beragam potensi talenta digital berdedikasi yang akan mengedepankan kolaborasi bersama startup lintas sektor Tanah Air, para investor, maupun para pemangku kepentingan lainnya di industri digital. Diharapkan juga dapat memberi dampak signifikan dalam penguatan perekonomian digital bangsa.
Baca Juga: VIRAL VIDEO CCTV Kronologi Kecelakaan di Ungaran, Sempat Oleng dari Belakang
Menteri BUMN Republik Indonesia Erick Thohir mengatakan, hal ini sebuah transformasi yang luar biasa dari Telkomsel. Karena di era transformasi ini kita tidak boleh terus berpuas diri dengan kondisi yang ada mengingat perubahan selalu terjadi.
''Telkomsel berani menancap gas dengan meluncurkan INDICO sebagai perusahaan aggregator dan market access untuk kreator lokal,'' jelasnya saat jumpa pers secara virtual.
Menurutnya INDICO dapat membangun sebuah ekosistem yang diharapkan dapat berdampak pada pertumbuhan ekonomi digital nasional. Karena itu, INDICO harus menjadi aggregator besar untuk pertumbuhan digital ekonomi versi Indonesia.
''Saya berharap dengan peluncuran ini, akan ada banyak terobosan yang dihadirkan INDICO, bukan sekedar wacana tapi konkrit. Saya mengucapkan selamat kepada Telkomsel dan para direksi yang sehati dan punya visi sama untuk Indonesia 2045,” paparnya.
Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam mengatakan Telkomsel sebagai digital ecosystem enabler akan selalu siap menunjang berbagai kebutuhan synergy value yang dimaksimalkan INDICO dalam mengembangkan penetrasi bisnis vertikalnya. Menciptakan inovasi digital yang berdampak pada perekonomian digital bangsa melalui dukungan keunggulan ekosistem aset dan bisnis Telkomsel.
Baca Juga: RUPST Bank Mandiri Sepakat Bagikan Dividen Rp 16,82 Triliun
Artikel Terkait
Telkomsel Berikan Klarifikasi Soal Video Viral Bendera Bintang Kejora di Menara Wilayah Manokwari
Telkomsel Luncurkan Aplikasi Kesehatan Fita
Daftar Harga Paket Data Telkomsel, dari Telepon hingga Hiburan Semua Ada
Cara Transfer Pulsa Telkomsel, Melalui Aplikasi dan Panggilan
Daftar Harga Pembelian Masa Aktif Telkomsel
Cek Kuota Internet Telkomsel Anda dengan Mudah Pakai Cara Ini
Sinergi BNI dan Telkomsel, Memadukan Bisnis Telko dan Supply Chain Financing
Paket Internet Telkomsel Januari 2022 Mulai dari Rp2700
Voucher Fisik Internet Telkomsel Makin Beragam, Pilih Sesuai Kebutuhan
Telkomsel Rilis Kartu Perdana dan Paket Internet SeruMAX