SEMARANG, AYOSEMARANG.COM -- Para perkerja dan buruh pastinya menunggu penentuan UMK Jawa Tengah 2023. Sampai saat ini ada kota atau kabupaten yang dengan Upah Minimum tertinggi.
Saat ini, pengumuman UMK 2023 Jawa Tengah juga dinanti pengusaha karena bisa menjadi dasar penetapan gaji di tahun depan.
Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah sudah berjanji akan menaikan besaran upah minimum provinsi (UMP) dan upah minimum kota/kabupaten (UMK) di Indonesia termasuk Jawa Tengah.
Baca Juga: UMR Semarang Tertinggi, Ini Daftar 34 Daerah Lainnya di Jawa Tengah
Menaker menjelaskan jika kenaikan Upah Minimum tahun depan ditentukan berdasarkan pada Undang-undang (UU) nomor 11 tahun 2020 dan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 36 tahun 2021 tentang Pengupahan.
Penetapan daftar upah tersebut berdasarkan variabel pertumbuhan ekonomi dan inflasi.
Diketahui, penetapan UMP dan UMK 2023 di Jateng ini meliputi 20 jenis data yang didapat dari Badan Pusat Statistik (BPS) serta masukan dari Dewan Pengupahan.
Lantas berapa persen kenaikan UMK Jateng 2023 yang sudah dijanjikan Menaker?
Baca Juga: Daftar UMK Jawa Tengah 2023, Kota Semarang Tertinggi, Kabupaten Ini Terendah, CEK DISINI
Diketahui, Menaker baru akan mengumumkan UMP 2023 pada 21 November 2022. Sedangkan UMK menyusul pada 30 November 2022.
Meskipun sudah menjanjikan upah tahun ini akan lebih tinggi dari tahun 2022, namun Menaker menyebut jika kenaikannya tidak sampai 13 persen.
Sebelumnya, serikat pekerja dan buruh mengusulkan jika upah tahun ini bisa naik sebesar 13 persen.
Sementara itu, Staf Khusus Menaker Dita Indah Sari mengatakan jika upah pekerja untuk tahun 2023 akan naik sekitar 5 hingga 7 persen.
Baca Juga: TOK! Besaran UMP Jateng 2023 Naik Segini, Diumumkan 21 November 2022
Artikel Terkait
UMP Jateng 2023 Naik! Jawa Tengah Terendah Tahun 2022, Berikut Daftar Lengkapnya
Bocoran Kenaikan UMP 2023, Jateng Masih Terendah? Upah Minimum Jauh dari 13 Persen
UMP Jateng 2023 Naik Segini, Ganjar Tertarik Usulan Buruh, Ditetapkan 21 November
UMK 2023 Diumumkan 30 November 2022, Ini Daftar Kenaikan UMK Kota Semarang 5 Tahun Terakhir
UMR Semarang Tetap yang Tertinggi di Jawa Tengah, Segini Besaran 34 UMK Kota Lain