AYOSEMARANG.COM -- Berikut 5 cara memilih hewan kurban yang sehat dan baik untuk Hari Raya Idul Adha.
Kini banyak yang mencari bagaimana cara memilih hewan kurban yang sehat untuk persiapan Idul Adha yang akan datang dalam waktu dekat ini.
Kendati Idul Adha hadir pada beberapa pekan ke depan, akan tetapi umat Muslim sudah berancang-ancang dalam memilih hewan kurban.
Hal ini bertujuan agar hewan yang hendak dikurbankan sehat dan sesuai dengan syariat yang sudah ditetapkan. Selain itu, dalam berkurban juga dianjurkan agar memilih hewan terbaik.
Secara umum, hewan yang akan dijadikan kurban harus halal secara Islam dan sehat. Namun, dengan banyaknya penjual hewan kurban yang ada, tentu membuat orang awam bingung dalam memilih yang sesuai dengan ketentuan.
Baca Juga: Fenomena 5 Planet Sejajar 24 Juni 2022 Apa Dampaknya Bagi Bumi?
Lantas, bagaimana cara memilih hewan kurban yang baik? Berikut informasi selengkapnya yang dilansir dari laman Baznas dan Suara:
1. Pastikan Hewan Ternak Sesuai Ketentuan
Umat muslim diperintahkan untuk berkurban hewan ternak. Nah, yang diperbolehkan adalah unta, kambing, domba, sapi, atau kerbau. Semua hewan ini tentu sudah memenuhi ketentuan sebagai hewan ternak yang sehat dan layak untuk dikurbankan.
Artikel Terkait
Hari Raya Idul Adha 2022 Diperkirakan Berbeda, Simak Penjelasannya!
Jelang Idul Adha, Ganjar Pranowo Maksimalkan Kembali Poskeswan dan Jogo Ternak
Jelang Idul Adha, Pemerintah Gencarkan Vaksin pada Hewan Cegah PMK
Kapan Hari Raya Idul Adha 2022 Berlangsung? Ini Tanggal Liburnya
Jadwal Sidang Isbat Penetapan Idul Adha 2022, Ini Penjelasan Kemenag
Idul Adha 2022 Jatuh Tanggal Berapa? Ini Jadwal Sidang Isbat Kemenag