AYOSEMARANG.COM -- Rambut rontok merupakan masalah rambut yang umum terjadi. Normalnya, dalam satu hari rambut rontok sekitar 50-100 helai rambut. Namun, jika rambut yang rontok melebihi jumlah tersebut setiap harinya secara terus menerus, kondisi kerontokan rambut perlu diwaspadai.
Rambut rontok dapat disebabkan karena berbagai faktor, seperti stres secara emosional atau fisik, adanya perubahan hormonal, kekurangan gizi, menderita penyakit tertentu, efek samping obat-obatan, atau karena penggunaan perawatan rambut berbahan keras.
Agar tidak terjadi kerontokan rambut yang berlebih, berikut 5 tips alami yang dapat dilakukan untuk mengatasi kerontokan rambut.
Baca Juga: Sering Mengalami Migrain? Ini Dia Penyebab dan Cara Mengatasinya
1. Tidak terlalu sering keramas
Banyak orang mengira untuk menjaga kondisi rambut agar tetap sehat salah satunya dengan keramas setiap hari. Padahal, jika setiap hari keramas menggunakan sampo, hal tersebut justru menyebabkan rambut menjadi rusak, kering, mudah patah, dan terlihat lebih tipis. Mengeringkan rambut setelah keramas dengan menggosoknya secara kencang juga dapat menyebabkan rambut menjadi rontok.
Oleh karena itu, agar rambut tidak mudah rontok, Anda bisa keramas 3 kali seminggu dan mengeringkan rambut secara lembut menggunakan handuk.
2. Tata rambut dengan lembut
Banyak cara yang dilakukan orang-orang terutama kaum hawa agar rambutnya terlihat rapi dan indah. Cara-cara yang dilakukan seperti mewarnai, mencatok, atau mengeriting rambut.
Artikel Terkait
Cara Mudah Mengecilkan Lengan Bergelambir dengan Barbel
Mengenal Gangguan Kesehatan Mental, Penyebab dan Cara Mengatasinya
Benarkah Buah Nanas Berbahaya untuk Rahim? Begini Faktanya
3 Manfaat Baik Sinar Matahari Bagi Tubuh, Salah Satunya Cegah Depresi
4 Tanda Anemia yang Perlu Diwaspadai
5 Manfaat Jeruk Nipis untuk Menjaga Kesehatan Kulit Wajah
Kenali Ciri-ciri Sakit Lambung atau Gerd dan Cara Mengatasinya
4 Kebiasaan Sederhana yang Baik untuk Kesehatan Tapi Sering Diabaikan