MILAN, AYOSEMARANG.COM – Liga Italia, tumbang di San Siro, pemain Spezia sebut AC Milan pantas kalah.
Salah satu pemain Spezia menyebutkan AC Milan memang pantas kalah walaupun bermain di hadapan publiknya sendiri.
Hasil mengejutkan didapat AC Milan saat menjamu Spezia di San Siro pada giornata ke-22 Liga Serie A Italia (Liga Italia) musim 2021/22, Selasa 18 Januari 2022, dini hari WIB.
Alih-alih mendekati sang puncak klasemen sementara Inter Milan, AC Milan justru takluk di tangan Spezia Calcio yang merupakan tim berperingkat ke-14 dan berjuang menjauh dari zona degradasi.
Baca Juga: LINK Nonton Ghost Doctor Episode 6 Malam Ini Via VIU dan iQIYI, Streaming Drakor Legal Gratis
Spezia Calcio yang bertindak sebagai tim tamu mengalahkan AC Milan dengan skor 2-1.
Penyerang Spezia, Emmanuel Gyasi merobek jala Mike Maignan pada detik-detik akhir pertandingan babak kedua sekaligus menjadi pahlawan kemenangan Spezia.
Striker asal Ghana itu tak mampu menyembunyikan kegembiraannya. Ia merasa baru saja mewujudkan sebuah mimpi.
Gyasi berperan penting membawa Spezia berjaya ketika berhadapan dengan salah satu raksasa di stadion bersejarah.
Artikel Terkait
LIGA INGGRIS: Chelsea Ngebet Ingin Datangkan Lautaro Martinez dari Inter Milan
Tepikan Tawaran Inter Milan dan Barcelona, Matthias Ginter Lebih Memilih Bayern Muenchen
COPPA ITALIA AC Milan vs Genoa: Pertaruhan Karier Andriy Shevchenko, Menang atau Dipecat!
Raih Juara Piala Super Italia, Persembahan Gelar Perdana Simone Inzaghi untuk Inter Milan
LIGA ITALIA: Tunjukkan Loyalitas, Bintang AC Milan Tolak Rayuan PSG, Manchester City dan Chelsea
Hasil Coppa Italia: AC Milan Susah Payah Singkirkan Genoa, Shevchenko Apresiasi Perjuangan Pemain