FTIK USM Gelar Festival KOMED 2019

- Rabu, 26 Juni 2019 | 15:01 WIB
Sesi jumpa pers dalam acara Festival Komunikasi dan Edukasi (KOMED) 2019 di di Auditorium Ir. Widjanarko mulai, Rabu (26/6/2019). (Afri Rismoko/Ayosemarang.com)
Sesi jumpa pers dalam acara Festival Komunikasi dan Edukasi (KOMED) 2019 di di Auditorium Ir. Widjanarko mulai, Rabu (26/6/2019). (Afri Rismoko/Ayosemarang.com)

PEDURUNGAN, AYOSEMARANG.COM—Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Teknologi dan Komunikasi (FTIK), Universitas Semarang menggelar Festival Komunikasi dan Edukasi (KOMED) 2019. Acara tersebut berlangsung di Auditorium Ir. Widjanarko mulai, Rabu (26/6/2019) mulai 09.00 hingga 21.00 WIB.

Ketua panitia Zain Nugraha Aji menerangkan, festival tersebut sebagai salah satu program kerja yang dikelola mandiri mahasiswa FTIK. Juga sebagai kolaborasi dan praktik mata kuliah manajemen acara, public relations, fotografi, internal dan eskternal public relations, serta komunikasi pemasaran.

“Acara kali ini  bertemakan ‘Dare to Express‘ untuk mengajak pelajar SMA dan SMK mengekspresikan diri sesuai potensi yang dimiliki,” ujarnya.

Dia menerangkan, acara tersebut merupakan penyelenggaraan yang kedua dilengkapi dengan seminar motivasi, workshop, coaching clinic, kompetisi K-Pop, festival kuliner dan pameran fotografi. Selain itu, melibatkan beberapa pembicara tingkat nasional  seperti Archico Guiliano (produser dan jurnalis Australia Broadcasting Chanel),  Andres Pasolympa (motivator), dan Raizal Rachman (fotografer).

“Festival ini mengajak para alumni untuk terlibat dalam sesi coaching clinic untuk memberikan gmbaran secara lugas tentang komunikasi dan berbagai bidang ilmu yang dapat digoleki,” imbuhnya.

Ketua jurusan prodi studi Ilmu Komunikasi USM Fajrianoor Fanani mengatakan, Festival KOMED 2019 secara keseluruhan memberikan perhatian dunia komunikasi dan segala perkembanganya terutama yang berkaitan dengan teknologi komunikasi. Dibarengi dengan edukasi agar generasi muda mampu memilah kegiatan positif yang berkaitan dengan internet.

“Festival ini memberikan kontribusi positif bagi pengembangan kreativitas generasi muda. Melalui festivak ini mampu menciptakan peluang kerjasama berbagai pihak seperti instansi pemerintah,swasta,media dan berbagai komunitas yang m,enjadi stakeholder FTIK USM,” tandasnya.

Editor: M Naufal Hafizh

Tags

Rekomendasi

Terkini

X