Tabrak Truk Parkir, Mobil Boks Angkut Infus dan Susu Bubuk Ringsek
Kamis, 08 April 2021 Edi Prayitno

KALIWUNGU,AYOSEMARANG.COM -- Diduga kurang hati –hati saat hendak menyalip dari arah kiri, sebuah mobil boks berpelat nomor D-8783-WB membawa cairan infus dan susu bubuk menabrak truk yang sedang terparkir di Jalan Arteri Kaliwungu, Kamis (8/4/2021).
Mobil boks yang berangkat dari Bandung hendak menuju BSB Kota Semarang itu rusak parah setelah menabrak truk kontainer berpelat nomor L-9343-UI yang sedang parkir. Sopir boks, Nadhif mengatakan, saat itu, iya mengemudikan mobilnya di lajur kiri hingga menabrak bagian belakang dan samping kanan kontainer.
AYO BACA : Lintas Komunitas Bentuk Komite Ekonomi Kreatif untuk Majukan Parekraf di Kendal
Mobil Nadhif pun ringsek pada bagian depan. Sedangkan boksnya rusak parah, sehingga muatan berhamburan ke jalanan.
"Tiba-tiba nabrak truk parkir. Gak tahu pada parkir sembarangan," terangnya di lokasi.
AYO BACA : Masjid Sholeh Darat, Peninggalan Ulama Besar Semarang
Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu. Sopir dalam keadaan sehat, sedangkan kernetnya mengalami luka-luka pada kaki dan tangan.
Nadhif berharap, pihak berwenang bisa melakukan penertiban terhadap truk-truk yang parkir sembarangan di pinggir jalan agar tidak membahayakan pengendara lainnya.
Seorang saksi, Danar menambahkan, kondisi mobil boks rusak parah sehingga harus dibawa dengan mobil derek. Sedangkan truk kontainer penyok pada bagian sisi kanan.
"Tadi kernetnya sudah diperban sama warta yang luka. Terus dibawa ke klinik," ujarnya.
Kecelakaan ini dalam penanganan jajaran Satlantas Polres Kendal dan turun tangan untuk mengurai kemacetan arus lalu lintas.
AYO BACA : 57 Karya Kartunis Ramaikan Pameran 'Ora Mung Nyengenges'
Editor: Budi Cahyono