KENDAL, AYOSEMARANG.COM -- Polres Kendal sendiri terus berupaya melaksanakan percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun.
Program percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun dilaksanakan agar mencapai herd immunity dalam menghadapi varian baru covid-19.
Di Kendal, vaksinasi anak sudah dilakukan di setiap polsek dengan pengawasan dan pengamanan.
Baca Juga: Percepatan Vaksinasi Anak, Petugas Puskesmas Siap Datangi Sekolah-sekolah
Seperti Polsek Pegandon yang melaksanakan pengawalan vaksinasi Handal untuk anak usia 6-11 Tahun di SDN 1 Winong, SDN 2 Winong, SDN Rejosari, SDN Jatirejo Kecamatan Pegandon.
Antusias anak-anak mengikuti vaksinasi ini terlihat dengan serbuan ratusan masyarakat di Kecamatan Pegandon. Bahkan orang tua yang datang membawa anaknya nampak semangat agar anaknya bisa divaksin.
Kapolsek Pegandon AKP Zainal AR mengatakan, kegiatan vaksinasi anak di wilayah Kecamatan Pegandon itu dilaksanakan sesuai dengan instruksi pemerintah pusat dalam mempercepat program Vaksinasi Nasional.
“Atas instruksi itu, Polsek Pegandon melaksanakan kegiatan pengawalan vaksinasi anak ini. Vaksin anak ini akan terus berlanjut, selain itu juga dibarengi dengan vaksin untuk warga umum,” terangnya.
Baca Juga: Pedagang Pasar Weleri Diberi Waktu Sepekan Pindah ke Pasar Darurat
Artikel Terkait
IDAI Jateng: Anak yang Punya Penyakit Dasar Tak Boleh Divaksin
Aksi Istri Kapolres dan Dandim Kendal Jadi Vaksinator Wisata Vaksin Anak
Operasi Lilin Candi 2021 Kendal, Pelaku Perjalanan Mudik Nataru Diawasi dan Didata
Diduga Motif Asmara, Dua Pemuda di Kendal Berkelahi, Satu Meninggal
Era Digitalisasi Pedagang Pasar Tradisional di Kendal Dilatih Pemasaran Online
Waduh, 35 Ribu Data Kependudukan di Kendal Belum Tervalidasi