KENDAL,AYOSEMARANG.COM - - Disaat harga telur yang terus meroket, harga cabe dan bawang merah di Pasar Kendal justru sudah turun sejak sepekan lalu. Tidak hanya itu harga sejumlah sayuran yang sempat naik cukup tinggi juga sudah turun, seperti tomat dan kubis.
Menurut Siami, penjual di Pasar Kendal, saat ini harga cabe merah Rp 46.000 per kilogram, padahal sebelumnya mencapai Rp 60.000 hingga Rp 70.000 per kilogram. Harga bawang merah sekarang Rp 25.000 sampai Rp 28.000 per kilogram, tergantung besar kecilnya bawang merah. Harga sebelumnya mencapai Rp 40.000 hingga Rp 48.000 ribu per kilogram. "Turunnya sudah seminggu lebih," katanya.
Turunnya bawang merah sejak sepekan ini, karena pusat produksi bawang merah sedang panen secara bersamaan, seperti di Brebes, Demak dan Purwodadi. "Sekarang kan panen bawang merah bersamaan, di Brebes, Demak dan Purwodadi," katanya.
Baca Juga: Revitalisasi Segera Dimulai, Pedagang Pasar Sore Kaliwungu Resah
Sementara harga sejumlah sayuran juga turun, seperti kubis yang semula sempat mencapai Rp Rp 9.000 , sekarang turun menjadi Rp 4.000 per kilogram. Harga tomat sekarang Rp 3.000 kilogram, turun dari harga sebelumnya yang mencapai Rp 8.000 per kilogram.
Penjual lainnya, Suryati mengatakan, sejak sepekan ini, harga cabe, bawang merah dan sayuran sudah turun. Yang mengalami kenaikan harga, hanya telur ayam horn, sudah mencapai Rp 29.000 per kilogram dari pemasok. "Yang naik cuma telur ayam merah itu, dari sananya per kilo Rp 28.800," katanya.
Sedangkan menurut Asih, ibu rumah tangga, harga telur ayam terlalu tinggi. Dia membeli telur ayam Rp 31.000 per kilogram, padahal sebelumnya hanya Rp 25. 000 per kilogram. Meski terasa berat, namun tetap membeli telur ayam, karena menjadi lauk kesukaan anak-anak. "Harga segitu terlalu tinggi, agak berat bagi ibu rumah tangga," ujarnya.
Artikel Terkait
Sholawat Nabi Bergema di Lokasi Tambang Galian C Radik Jaya
Tak Hanya Bicara, Ini Komitmen NYATA Kapolres Kendal Berantas Perjudian: Laporkan Langsung ke saya
Pengecer Judi Online HK Diringkus Polsek Gemuh saat Rekap Penjualan
120 Anak Yatim Piatu di Kendal Dapat Santunan
Fadia A Rafiq Ziarah ke Makam Bupati Pekalongan Pertama di Protomulyo Kaliwungu
Togel di Kendal Terus Dibabat, Warga Diminta Proaktif
20 Klub Sepak Bola Berlaga di Gala Siswa Indonesia 2022
Dandim 0715 Kendal: Tidak Ada Lagi Desa Tertinggal di Kendal
Panik Dikejar Polisi, Mobil Pencuri Kopi Tabrak Tugu Desa di Kendal
Revitalisasi Segera Dimulai, Pedagang Pasar Sore Kaliwungu Resah