AYOSEMARANG.COM -- Desta rupanya gerah dengan tudingan perselingkuhan yang dialamatkan kepadanya, usai mengajukan cerai talak kepada Natasha Rizky.
Akibat tudingan bahwa ia berselingkuh dari Natasha Rizky itu, Desta mengaku mengalami kerugian secara materi dan juga nama baik.
Desta melontarkan hal ini di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin 29 Mei 2023.
"Fitnah ya pasti merugikan lah, nggak mungkin nggak merugikan," ujar presenter yang memiliki nama lengkap Deddy Mahendra Desta tersebut, dikutip AyoSemarang dari suara.com.
Sudah mengklarifikasi tudingan soal perselingkuhan, ia memastikan akan menempuh langkah hukum jika masih ada yang menuduhnya main serong.
"Kuasa hukum sudah bilang, sudah merencanakan upaya hukum buat yang masih bikin-bikin fitnah," tegas Desta.
Namun, ia belum memutuskan apakah akan melayangkan somasi atau langsung melapor kepada polisi terkait pihak-pihak yang masih menuduhnya berselingkuh.
Diakuinya, ia masih berfokus pada sidang perceraiannya dengan Natasha Rizky yang baru saja dimulai.
"Sementara ini belum, ya," ujar kuasa hukum Desta, Hendra Siregar.
"Ya sementara masih fokus ke sini (proses perceraian) dulu lah," kata Desta menimpali.
Isu perselingkuhan memang sempat muncul setelah Desta mengajukan talak cerai kepada Natasha.
Baca Juga: Tampil dengan Wangi Feminin! Inilah 7 Parfum dengan Aroma Bunga yang Menggoda
Artikel Terkait
Desta Berdoa di Instagram Story, Netizen Nggak Habis Thinking: Bocah
Ini Agenda Sidang Perceraian Perdana Desta dan Natasha Rizky, Rujuk atau Langsung Pisah?
Sidang Perceraian Perdana, Desta Boleh Cabut Gugatan Cerai Natasha Rizki Asalkan....
Datang Sidang Cerai Perdana Bersama, Benar Desta dan Natasha Rizki Rujuk?
Ingin Rujuk dengan Natasha Rizki, Ini yang Harus Dilakukan Desta
Sidang Cerai Desta Hari Pertama Berakhir Bagaimana? BENAR Desta Cabut Gugatan Cerai? Faktanya Begini
Sidang Cerai Perdana, Kesepakatan Desta dan Natasha Rizky Akhirnya Terungkap
Desta Mualaf? INILAH Penyebab Desta Cerai dengan Natasha Rizki hingga Membuka Tabir Ini
Desta Batal Cerai? Tenyata Ini Penyebab Desta Cerai Dengan Natasha Rizki, Faktanya Mengejutkan!
Desta Sepakat Lanjutkan Sidang Cerai, Natasha Rizki Ungkap Soal Orang Ketiga