AYOSEMARANG.COM – Kasus Ferdy Sambo mendapatkan kritikan dari Eks Kabareskrim Komjen (Purn) yakni Susno Duadji.
Susno Duadji mengkritik langkah polri yang disebut lambat dalam menangani kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J yang menyeret eks Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo.
Selain itu, Susno Duadji juga menyampaikan terkait beberapa tersangka lainnya dalam kasus Ferdy Sambo ini serta menilai kasus ini sangat simpel.
Baca Juga: Satgassus Merah Putih Diduga Terlibat Konsorsium 303, Ternyata Bermarkas Dekat Mabes Polri
"Dari awal sudah saya katakan, kasus ini very very simple," ujar Susno dikutip tim Ayosemarang.com dalam channel YouTube Uya Kuya TV, pada Rabu 21 September 2022.
Susno mengatakan kalau dirinya sebagai Kapolri, kasus Ferdy Sambo ini akan dapat selesai dalam kurun waktu kurang satu bulan saja.
"Kalau saya jadi kapolri, gak lama, karena kapolri kan enak merintah aja. Ini dua minggu lagi harusnya sudah selesai, karena mengembalikan berkas yang kurang diminta oleh jaksa. Kekurangannya dilengkapi dong, tapi tidak perlu jauh-jauh sampai ke Magelang, dan tidak perlu juga pakai lie detector segala macam. Bikin ribut aja," ungkapnya.
Susno juga menyampaikan, bahwa dirinya tidak takut dalam hal mengatakan kebenaran.
"Saya kalau untuk menyatakan kebenaran, mana ada takut," tambahnya.
"Kenapa saya katakan sangat sangat simpel, Polri orang dimutilasi, orang dibuang di hutan saja kan bisa mengungkapnya. Dimutilasi itu kan identitas korban nggak jelas, kemudian siapa yang melakukan tidak tahu, kapan melakukan tidak tahu, dengan apa melakukan tidak tahu. Berarti kan perlu ilmu yang hebat," lanjut Susno Duadji.
Susno pun mengkritik bahwasannya kinerja Polri ini menjadikan segala sesuatunya menjadi sulit.
"Segala macam ada, lah apa susahnya? Tingkat polsek saja bisa menyidik ini dan cepat, tapi kenapa jadi sulit," lanjutnya.
Dari ungkapan Susno, keterlambatan kasus Brigadir J ini sampai dianggap sulit karena adanya pihak-pihak yang ikut terlibat untuk merekayasa kasus tersebut dan akhirnya jadi kacau hingga banyak orang yang dibohongi.
Artikel Terkait
GEGER! Video Viral Aksi Pinkan Mambo Tiduran di Panggung, Waduh Celana Dalam Sukses Bikin Salfok
Ditolak Karena Alasan Capek Kerja? Begini Cara Mengembalikan Hasrat Seksual pada Istri Kata Zoya Amirin
Link Nonton WayV Special Guest Star Indonesia Television Awards 2022 Streaming Gratis DISINI