KENDAL, AYOSEMARANG.COM -- Budaya menggunakan masker sudah menjadi kebiasaan warga di Kendal saat keluar rumah. Pasalnya penggunaan masker setidaknya bisa mencegah penularan virus Covid-19.
Lina Aneski warga Jotang Kendal mengaku sudah membiasakan diri memakai masker saat keluar rumah.
“Saya sudah terbiasa menggunakan masker saat diluar rumah, kalau di rumah saya copot,” katanya, Sabtu 2 Oktober 2021.
Diakui Lina, masker bisa mencegah penularan virus sehingga ia mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan meski angka positif Covid-19 di Kendal sudah turun.
Baca Juga: Vaksinasi HUT Partai Perindo Layani 1.500 Warga Kendal
“Saya mengimbau warga untuk tetap menggunakan masker saat berada diluar rumah,”imbuhnya.
Sementara itu, relawan sadar prokes dari Oemah Sedekah Kendal memberikan sosialisasi protokol kesehatan. Didukung oleh MNC Peduli relawan menyambangi warga yang sedang menikmati makanan di sekitar stadion Kendal, untuk mematuhi 5M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan membatasi mobilitas.
Para relawan dan MNC Peduli juga membagikan masker yang merupakan elemen penting dalam protokol kesehatan untuk menjaga diri sendiri dan orang lain dari Covid-19. Kegiatan ini merupakan bentuk kepekaan dan kepedulian sosial dalam mendukung pemerintah menangani percepatan penanganan Covid-19.
Baca Juga: 12 Milenial Mimika Didaulat Jadi Duta Ambassador PON XX Papua 2021
“Meskipun Kendal sudah masuk zona putih dan angka covid turun tetapi protokol kesehatan harus tetap dilaksanakan setiap hari. Kami memberikan edukasi kepada masyarakat agar tetap memakai masker dan mencuci tangan,” kata Ade Prasetyo relawan Oemah Sedekah Kendal.
Kawasan stadion utama Kendal sering dipadati warga untuk mencari jajanan karena sepanjang stadion banyak berjualan pedagang makanan. Potensi kerumunan bisa saja terjadi,sehingga relawan ini terus mengingatkan agar warga tetap memakai masker dan menjaga jarak.
Terpisah Ketua MNC Peduli, Jessica Tanoesoedibjo berharap, dengan pendistribusian masker kepada masyarakat maka dapat meminimalisir kurva penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Ruang Isolasi Kosong, Kasus Covid-19 di Kendal Tinggal 19 Kasus
“Karena dengan memakai masker kita bisa menjaga satu sama lain dengan mencegah droplets yang dapat memaparkan virus kepada kita maupun orang lain di sekitar kita,” ujar Jessica.
Artikel Terkait
Kebijakan Tahun 2022 Recovery, Ini yang Dilakukan Pemkab Kendal
Ajak Warga Bangun Komitmen Jaga Kedaulatan Rakyat, Ini yang Dilakukan Bawaslu Kabupaten Kendal
Bangunan Bekas Penjara Gerwani di Kendal Jadi Lapas Terbuka Pemuda
Bantu Peternak Ayam, Bupati Kendal Instruksikan ASN Borong Telur
Wabup Basuki Pimpin DPC Partai Demokrat Kendal, Ini Harapan Kader
Polsek Patebon Kendal Monitoring Vaksinasi untuk Pastikan Tak Ada Gangguan Kamtibmas
Kaum Milenial Butuh Layanan Cepat dan Transparan