Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Batang Ingatkan ASN Harus Profesiaonal Layani Masyarakat

- Jumat, 26 November 2021 | 14:46 WIB
Sekda Batang Lani Dwi Rejeki bersama pejabat di lingkungan Pemkab Batang tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kadilangi Batang.  (dok)
Sekda Batang Lani Dwi Rejeki bersama pejabat di lingkungan Pemkab Batang tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kadilangi Batang.  (dok)

BATANG, AYOSEMARANG.COM -- Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Batang, Lani Dwi Rejeki meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintan Kabupaten Batang lebih profesional dalam bertugas. 

"Saya minta ASN sebagai abdi negara harus lebih profesional dalam menjalankan tugas," kata Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Batang, Lani Dwi Rejeli, usai melaksnakan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kadilangu, Kabupaten Batang, Jumat 26 November 2021.

Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Batang, Lani Dwi Rejeli menambahkan, ASN yang ada di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) juga wajib meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga: Jadwal Lengkap BRI Liga 1 Pekan 14, Ada Big Match Bhayangkara FC vs PSIS dan Persib vs Arema FC

Terutama di tatanan terbawah, seperti kelurahan dan kecamatan, wajib hukumnya ditingkatkan semaksimal mungkin. 

"Sesuai arahan Bupati Wihaji, setiap OPD wajib melakukan inovasi dalam hal pelayanan publik yang efektif, efisien dan sederhana. Imovasi ini harus mempermudah dan cepat donpahami masyarakat dengan memanfaatkan teknologi," jelasnya 

Sekda Batang itu juga berharap semua anggota Korpri di lingkungan Pemkab Batang mampu berkarya, melayani, dan menyatukan bangsa. 

Baca Juga: DAFTAR 7 Orator Terbaik di Indonesia, Ada Habib Rizieq

HUT Korpri ke-50 yang jatuh pada 29 November 2021, Korpri kabupaten Batang merayakan secara sederhana dengan berziarah ke Taman Makam Pahlawan yang diikuti oleh pejabat eselon 2 sampai dengan eselon 4. 

"Ziarah ke TMP, sebagai penghormatan kita sebagai generasi penerus Bangsa agar memiliki jiwa patriotisme serta dalam mengabdi kepada negara," pungkas Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Batang yang juga Sekda Batang, Lani Dwi Rejeki

Baca Juga: LIGA INGGRIS: Ini Cara Arteta Membujuk Arsene Wenger Kembali ke Arsenal

Editor: Vedyana Ardyansah

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X