SEMARANG, AYOSEMARANG.COM -- Manajemen PSIS Semarang mulai Jumat 2 Juni 2023 sudah tidak lagi mengelola Stadion Citarum Semarang baik lapangan mau pun fasilitas pendukungnya seperti kantor dan ruko.
Pengelolaan Stadion Citarum yang dimiliki Pemerintah Kota Semarang berpindah tangan ke pihak swasta lainnya semenjak, Rabu 24 Mei 2023.
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi mempertegas bahwa setelah ini tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar tersebut sudah tak lagi beraktivitas di sana.
Baca Juga: PSIS Semarang Dapat Gali Freitas, Lini Depan Mahesa Jenar Makin Runcing
“Per hari ini, PSIS sudah tidak mengelola Stadion Citarum baik untuk latihan mau pun aset lainnya. Kami akan pindah seperti kantor juga akan pindah, kemudian lapangan juga,” tutur CEO PSIS, Yoyok Sukawi.
Kemudian meski tak lagi di Citarum, Yoyok sudah membagi berbagai jenjang usia tim PSIS Semarang ke beberapa lapangan.
“Untuk senior, kami akan latihan di lapangan-lapangan lainnya di Semarang dan sekitarnya seperti Lapangan Wisesa PSIS Training Ground, Lapangan Mardie Soenarto, Lapangan Balasuga, Stadion Kebondalem Kendal dan lain-lainnya,” lanjutnya.
Baca Juga: Ini Jadwal Laga PSIS Semarang di Bulan Juli 2023, Pertama Lawan Bhayangkara FC
Tak hanya itu, untuk pembinaan PSIS juga tetap akan menggenjot pembinaan dengan memanfaatkan Lapangan Wisesa PSIS Training Ground.
“Untuk PSIS Development, kami rencana akan memaksimalkan Wisesa. Di situ kami akan bangun asrama untuk anak-anak PSIS Development kemudian ada boarding school juga. Mohon doanya supaya kami segera merealisasikan hal tersebut,” tutup Yoyok Sukawi.
Artikel Terkait
End of Era, setelah 10 Tahun Bersama PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto Harus Hengkang
NYARIS Ditikung Persib Bandung, PSIS Semarang Kontrak Septian David Sampai 2026
Perkuat Lini Tengah, PSIS Semarang Rekrut Gian Zola
PSIS Semarang Kontrak Kiper dan Striker Baru, Pernah Dipanggil Shin Tae-yong
PSIS Semarang Gelar Sholawat Bersama Habib Syech, Berharap Musim Depan Tidak Apes
Masih Bersama Riors, PSIS Semarang Bakal Segera Luncurkan Jersey Baru Bertemakan Langkung Inggil