SEMARANG SELATAN, AYOSEMARANG.COM -- Ustaz Abdul Somad alias UAS ikut menanggapi Hari Valentine yang dirayakan setiap 14 Februari.
UAS menjelaskan mengenai hukum Islam perayaan Hari Valentine.
Dalam video berjudul 'Hukum Merayakan Hari Valentine dan Sejarahnya', UAS menyinggung soal perayaan Hari Valentine.
Baca Juga: Cara Merayakan Valentine dengan Sejumlah Fitur yang Ada di Spotify
UAS menjelaskan soal asal kata Valentine yang berasal dari nama Santo Valentino yang artinya orang suci.
"Santo Valentino, Santo artinya suci. Kalau saya di agama Kristen digelar Sant Somanus, manusia suci," ujarnya di kanal Youtube Dakwah, dikutip dari Suara.com, Senin 14 Februari 2022.
UAS mengatakan, Santo Valentino adalah sosok yang membebaskan tentara yang sedang bercinta hingga akhirnya dia dibunuh.
Baca Juga: 5 Pilihan Hadiah Valentine Hemat Budget Selain Cokelat, Bisa Dirayakan Bareng Pacar
Menurut UAS, hari kematian Santo Valentino tersebut diperingati sebagai Hari Valentine.
"Santo Valentino dialah yang membebaskan tentara yang sedang bercinta dinikahkannya maka akhirnya dia dibunuh, lalu hari kematiannya itu dikenal dengan hari cinta," lanjut UAS.
UAS tegas mengatakan Hari Valentine sebagai hari zina internasional.
"Tapi ternyata nanti 14 Februari itu adalah hari zina internasional. Di malam itu semua orang keluar dengan pasangannya bahkan hotel-hotel di Pekanbaru pasang harga promo 'malam cinta' setengah harga," imbuhnya.
Baca Juga: Resep Chocolate Bomb untuk Hadiah Valentine, Dibuat dengan Penuh Cinta
Alih-alih merayakan Valentine, UAS pun meminta kepada jamaah untuk menggelar pengajian di masjid-masjid pada 14 Februari.
Artikel Terkait
10 Ucapan Hari Valentine dengan Bahasa Inggris, Romantis dan Bikin Baper
Tutorial Bikin Kartu Ucapan Valentine untuk Media Sosial
Kumpulan Pantun Hari Valentine untuk Pacar hingga Sahabat
5 Rekomendasi Kado Valentine Spesial untuk Pacar, Bikin Makin Lengket Tak Mau Pisah
Sejarah Mengerikan Hari Valentine, Kelam dan Jauh dari Kasih Sayang
5 Game PC tentang Relationship, Cocok untuk Jomblo saat Valentine
7 Aplikasi Dating Terbaik, Jomblo Bisa Instal sebelum Valentine
Bagimana Hukum perayaan Valentine menurut Islam? Ini Penjelasannya