TEMBALANG, AYOSEMARANG.COM - Manajemen PSIS Semarang menambah komposisi tim dengan mendatangkan dokter tim baru sekaligus dokter spesialis gizi.
Dua dokter yang didatangkan PSIS Semarang itu yakni dr. Ariyanto Budiarto selaku dokter tim dan dr. Olivia Widyarini Dharmowijono Sp.GK.
Pihak manajemen PSIS Semarang dan staff kepelatihan juga sudah melakukan pembicaraan dengan keduanya ketika menyambangi Rumah Sakit Wongso Negoro, Kota Semarang pada Rabu 5 Oktober 2022.
Pada pertemuan tersebut, dibahas mengenai program-program tim medis beserta program untuk gizi pemain dalam mengarungi kompetisi.
“Yang pertama kita perkenalkan dokter tim baru yakni dokter Ariyanto serta dokter spesialis gizi yakni dokter Olivia. Mulai hari ini nanti dokter tim dan dokter spesialis gizi akan membuatkan program serta breakdown untuk acuan pola makan pemain sehari-hari,” ujar CEO PSIS, Yoyok Sukawi.
Yoyok lalu memaparkan Dokter Olivia selaku ahli gizi akan memantau setiap hari dan berkoordinasi dengan catering tim serta melakukan pengecekan berat badan dan asupan per minggu.
Baca Juga: PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC Resmi Ditunda, Suporter akan Doa Bersama dan Nyalakan Lilin
Selain itu, suatu hal baru yang akan dilakukan di tim PSIS yakni akan ada kelas khusus gizi selama satu pekan sekali.
Artikel Terkait
SINYAL Kemenangan PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, 3 Pemain Ini FIX Sembuh Oktober
Berubah Jadwal, PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC Main Malam
Wisesa Soccer Field Diresmikan, PSIS Semarang Bakal Punya Tambahan Training Center
Harga Tiket PSIS Semarang vs Bhayangkara FC Liga 1 di Stadion Jatidiri 2 Oktober 2022
Wahyu Prasetyo dan Eka Febri Sudah Gabung Latihan, BEGINI Kondisinya Jelang PSIS Semarang vs Bhayangkara FC
Latihan Keras Selama Dua Pekan, PSIS Semarang Siap Taklukan Bhayangkara FC
Jelang PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC, Alie Sesay Akumulasi Kartu, Carlos Fortes Main?
Imbas Kerusuhan Suporter Arema, Ini Kejelasan Pertandingan PSIS Semarang vs Bhayangkara FC
PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC Resmi Ditunda, Suporter akan Doa Bersama dan Nyalakan Lilin
Tiket Dikembalikan atau Tidak? Jawaban Manajemen PSIS Semarang Terkait Penundaan Lawan Bhayangkara FC