BATANG, AYOSEMARANG.COM -- Kolaborasi dan sinergitas dalam upaya meraih 100 persen Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan (BABS) terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Batang.
Tidak hanya dengan pemerintah desa, berbagai perusahaan membantu program pemerintah tersebut. Salah satunya perusahaan internasional penghasil pakan ternak PT CJ Feed and Care Indonesia.
Perusahaan itu turut membantu pengentasan BABS di Desa Plelen, Kecamatan Gringsing, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Perusahaan itu menyumbang buiss untuk pembangunan septic tank.
"Kami memberikan bantuan 50 buis dan diserahkan langsung pada Kepala Desa Plelen serta Camat Gringsing," kata Direktur Produksi, Jin Taewok, Senin 18 September 2023.
Ia menyerahkan 50 buis bersama manajer HRGA Septiaji Gutomo di kantor Kecamatan Gringsing. Lalu berlanjut ke Kantor Desa Plelen.
Jin Taewok menyebut bahwa bantuan buis itu bagian dari Corporate Social Reaponsibility (CSR) perusahaannya. Tujuannya adalah mendukung program Pemkab Batang meraih 100 persen ODF.
ODF berperan penting pada pengurangan stunting di Kabupaten Batang. Sanitasi yang sehat bisa meningkatkan kualitas hidup warga Batang.
"ODF tidak hanya masalah stop BABS, tapi juga termasuk dalam upaya penurunan angka stunting di Kabupaten Batang," jelasnya.
Di sisi lain, Pemerintah Kabupaten Batang berhasil mencapai target Open Defecation Free (ODF) 100%. Target itu tercapai pada 31 Agustus 2023.
Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan sampai dengan bulan Desember 2022 masih terdapat 89 desa dari 248 desa yang belum ODF.
Dan dari laporan tim verifikasi percepatan Desa ODF per tanggal 31 Agustus 2023 dari seluruh 248 desa dan kelurahan sudah melaksanakan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM). Jadi capaian sudah 100 persen.
Artikel Terkait
Realisasi Pajak Air Bawah Tanah Tak Sesuai Target, Pj Bupati Batang Tegas Menutup Sumur Bor Tanpa Izin
Haornas 2023, 650 Pelajar dan ASN Pemkab Batang Ikut Lomba Olahraga Tradisional
7 Tahun Lumpuh Jatuh dari Pohon Tak Tertangani Medis, Pj Bupati Batang: Perintahkan Dinkes Cari Solusi
Umkaba Segera Hadirkan Perkuliahan di Pusat Kota Batang
APBD 2024 Pemerintah Kabupaten Batang Direncanakan Naik 0,84 Persen
Gelar Olahraga Egrang dan Gobak Sodor, KORMI Obati Rasa Rindu Masa Kecil Pj Bupati Batang
Jadi Percontohan Desa Cantik, Staf Ahli Ahli Bupati Batang Minta Jangan Hanya Desa Brokoh Saja
Satgas Gara Zawa Batang: 53 UMKM di Batang Terima Bantuan Alat Produksi dan Sertifikat Halal
PT Bhimasena Power Indonesia Luncurkan Program Beasiswa S1 bagi Warga Sekitar PLTU Batang
Lapas Kelas II B Batang dan PSDKU Undip Latih Pengolahan Lidah Buaya jadi Produk Kosmetik