Ganjar Pranowo Plesir Ke Suku Badui Dalam, Netizen Malah Salfok Sama Postingan Videonya: Kog Bisa ke Dalem Ya?

- Rabu, 25 Januari 2023 | 20:50 WIB
Ganjar Pranowo Plesir Ke Suku Badui Dalam, Netizen Malah Salfok Sama Hasil Videonya: Kog Bisa ke Dalem Ya? (kolose)
Ganjar Pranowo Plesir Ke Suku Badui Dalam, Netizen Malah Salfok Sama Hasil Videonya: Kog Bisa ke Dalem Ya? (kolose)

AYOSEMARANG.COM -- Belakangan Ganjar Pranowo sukses hebohkan publik dengan banyak pemberitaannya di media.

Namanya auto disorot publik lantaran digadang-gadang merupakan salah satu kandidat calon presiden pada pemilu mendatang.

Alhasil segala gerak-geriknya kini turut mengundang banyak perhatian publik, sebagai salah satunya adalah saat kunjungan alias plesirannya ke suku badui belum lama ini.

Baca Juga: GEGER! KJS Adalah Apa? Benar Program yang diluncurkan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Sejak 2017 Lalu?

Hal tersebut seperti yang telah dipantau oleh tim redaksi AyoSemarang.com dari postingan akun Instagram pribadinya.

Belum lama ini Ganjar Pranowo bersama sang istri diketahui telah mengunjungi suku badui dalam dan luar.

Postingan tersebut terlihat Ganjar Pranowo sangat menikmati harinya di suku badui dalam dan badui luar.

"Setelah jalan kaki beberapa kilometer, lega rasanya langsung diajak makan siang bareng saudara-saudara suku badui dalam dengan menu andalan, nasi sambal trasi. Hehehe. Makanannya nikmat ditambah dengan sambutan yg sangat hangat. Meski cuma beberapa jam di tengah-tengah saudara-saudara suku badui dalam, tapi banyak sekali pelajaran dan spirit yang ditularkan saat Saba Budaya badui ini. Bagaimana kita menjaga keseimbangan kehidupan, merawat kemanusiaan sekaligus merawat alam. Inilah kekayaan Indonesia",caption dalam postingan tersebut.

Baca Juga: LAWAK Nggak Ada OBAT! Diwawancara Ganjar Pranowo, Tingkah Bocil Ini Bikin Salfok: Santuy Aja Geng

Perjalanan terjal dan membutuhkan waktu yang lama untuk sampai ke permukiman yang selalu mengutamakan kearifan lokal tersebut.

Selama berada di lingkungan penduduk asli Jawa Barat, tepatnya Banten tersebut Ganjar Pranowo terlihat juga menikmati hidangan khas warga badui.

Selain makan siang bersama warga badui, Ganjar Pranowo juga mendapat sambutan yang baik dari sesepuh suku badui dan warga sekitar.

Tak hanya itu, Ganjar Pranowo juga mendapatkan banyak merchandise khas suku badui seperti Kutung alias baju tenun khas badui berwarna putih, dan Kocer atau blankon badui.

Komentar Netizen

Halaman:

Editor: Wahyu Vitaarum

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X