SEMARANG, AYOSEMARANG.COM -- Pemerintah Kota Semarang mulai menyiapkan hunian pengganti bagi warga Perumahan Dinar Indah Semarang.
hunian pengganti itu akan dibangun untuk tempat tinggal karena Perumahan Dinar Indah sudah jadi daerah yang darurat banjir.
Kepala Disperkim Kota Semarang, Ali mengungkapkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Wali Kota Semarang Hevearita G Rahayu terkait pengajuan proposal ke pusat.
“Setelah surat turun dari Wali Kota Semarang, kami sudah mendaftarkan diri ke pusat,” kata Ali, Jumat 3 Januari 2023.
Untuk hunian pengganti itu, nantinya akan berbentuk rumah susun dan akan dibangun di tanah kosong daerah Rowosari milik Dinas Sosial.
“Rencananya akan direlokasi di wilayah Rowosari. Untuk wilayah Meteseh tidak ada tanah bengkok. Di sana ada tanah yang dulunya akan digunakan Dinsos tetapi tidak terpakai, luasan tanah sekitar 2 hektare,” tuturnya.
Ali menambahkan, rumah susun ini akan digunakan khusus warga terdampak banjir di wilayah Dinar Indah.
Baca Juga: Terlilit Hutang Piutang? Mbah Moen Anjurkan Baca Doa Ini hingga 100 Kali Usai Sholat
Memang saat ini, Disperkim belum melakukan sosialisasi karena persiapan rencana pembangunan belum final.
“Untuk sementara ini hanya warga yang terdampak, mudah-mudahan bantuan dari pusat lebih dari beberapa twin blok, nantinya dapat digunakan untuk umum. Selain itu, juga dapat digunakan bila ada bencana yang lain, seperti tanah longsor,” ucapnya.
Dari pengajuan pembangunan itu, Ali meminta 2 twin blok. Untuk 1 twin bloknya ada 44 unit dan sudah terdapat berbagai perkakas rumah tangga sehingga masyarakat bisa langsung menempati.
“Bukan pengajuan anggaran yang kita minta, tetapi unitnya. Bila anggaran pasti sulit. Kita targetkan di tahun ini,” paparnya.***
Artikel Terkait
Antisipasi Cuaca Buruk dan Banjir Susulan, Warga Perumahan Dinar Indah Semarang Diungsikan
KORBAN Banjir Bandang Perumahan Dinar Indah Semarang Bertambah, 2 Orang Meninggal Dunia
Antisipasi Banjir Susulan, Tanggul Jebol Perumahan Dinar Indah Semarang Diperbaiki
Kisah Dramatis Banjir Bandang Perum Dinar Indah Semarang, Hampir Terseret Arus Sampai Terkunci di Rumah
Perumahan Dinar Indah Semarang Sering Dilanda Banjir, Pemkot Semarang Upayakan Relokasi
Belajar dari Banjir Dinar Indah, DPRD Kota Semarang Minta Pemkot Evaluasi Perizinan Pembangunan Perumahan
Perumahan Dinar Indah Semarang Sempat Banjir Lagi, Warga Mengungsi ke Masjid