Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Ditunda Tanpa Kepastian, Netizen: Juara Harapan Menunggu

- Kamis, 2 Februari 2023 | 21:54 WIB
Hasil seleksi PPPK Guru 2022 ditunda tanpa kepastian, ini respons warganet (istimewa)
Hasil seleksi PPPK Guru 2022 ditunda tanpa kepastian, ini respons warganet (istimewa)

AYOSEMARANG.COM - Penundaan pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 membuat netizen geregetan.

Pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 yang seharusnya rilis Kamis 2 Februari 2022 ternyata dinyatakan ditunda.

Pelamar yang terdiri dari empat kategori, yakni P1, P2, P3, dan Pelamar Umum bisa melihat hasil seleksi PPPK Guru 2022 di laman gurupppk.kemdikbud.go.id atau sscasn.bkn.go.id hari ini.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Diundur, Ini Penjelasan BKN

Namun mereka hanya bisa menemukan pengumuman penundaan tanpa ada alasan yang jelas.

Melalui Twitter resminya, Badan Kepegawaian Negara (BKN) juga turut memberitakan penundaan tersebut.

"Pengumuan hasil seleksi PPPK Guru TA 2022 ditunda sampai dengan pemberitahuan lebih lanjut," tulis BKN di twitter, 2 Februari 2022 pukul 16:00 WIB.

Sama sepeti yang ada di laman resmi PPPK Guru, BKN juga tidak menjelaskan alasan kenapa pengumuman hasil seleksi PPPK Guru 2022 ini ditunda.

Baca Juga: SELAMAT! Cek Nama Lolos Hasil Seleksi PPPK Guru 2022, Sudah Keluar DISINI

Para pelamar juga tidak diberi kepastian kapan pengumuman akan dikeluarkan oleh BKN. Mereka hanya disuruh untuk menunggu dan aktif mengecek di laman PPPK Guru.

"Untuk informasi selanjutnya silakan cek secara berkala di gurupppk.kemdikbud.go.id," BKN menambahkan.

Para pelamar dan netizen yang sudah tak sabar melihat hasil seleksi PPPK Guru 2022 pun mencurahkan isi hatinya di Twitter resmi BKN.

Banyak yang sudah menyangka penundaan ini bakal terjadi. Namun tak sedikit pula yang terkejut dengan diundurnya pengumuman hasil seleksi.

Baca Juga: Kesehatan Perkutut Pasti Terjaga dengan Ketan Hitam, Simak Cara Pemberiannya di Sini

Halaman:

Editor: Regi Yanuar Widhia Dinnata

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X