GAJAHMUNGKUR, AYOSEMARANG.COM - Unika Soegijapranata menambah doktor baru di bidang ilmu lingkungan, Selasa 22 Maret 2022.
Doktor baru Unika Soegijapranata di bidang ilmu lingkungan itu bernama Promovenda Susana Adi Astuti S Pi MM MSi. Dia menamatkan S3 di Program Studi Doktor dan Ilmu Lingkungan (PDIL).
Judul disertasi Susana Adi Astuti adalah Pengaruh Kecerdasan Eksistensial, Kepribadian dan Determinasi Motivasi Diri Terhadap Perilaku Ramah Lingkungan, dengan Perilaku Terencana Sebagai Pemediasi.
Dalam disertasi itu, Susana mengalamatkan objek kajiannya pada semua SMA Adiwiyata atau sekolah yang berbasis lingkungan.
Baca Juga: Alhamdulillah! Ria Ricis Kabarkan Hamil Lewat Instagram, Warganet Mendoakan
"Saya penelitian di 74 sekolah SMA negeri dan swasta. Hasilnya ada 866 guru dan siswa yang menjadi sampel penelitian terkait topik yang diangkatnya," ujarnya.
Susana menjelaskan untuk berperilaku ramah lingkungan, dibutuhkan faktor internal seperti kecerdasan eksistensial, motivasi determinasi diri dan kepribadian.
Namun ketiga potensi yang ada pada siswa ini akan semakin tumbuh dan berkembang ketika ada variabel yang memediasi.
"Yang memediasi yaitu sikap, norma norma subjektif dan kontrol diri siswa serta instensi. Kemudian kenapa saya angkat penelitian dengan fokus remaja? Karena mereka terutama yang masih SMA itu masih berada dalam tahap pencarian jati diri," jelasnya.
Baca Juga: (SEMARANGAN) Hantu di Kota Semarang dalam Catatan Sejarah Part 2: Hantu Wilwo dan Nyi Blorong
Tanpa ada pemahaman mendalam terhadap jati diri dan lingkungannya maka remaja rawan melakukan sikap yang kurang bertanggungjawab.
Artikel Terkait
Romo Budi Jadi Doktor Baru di Unika: Jadikan Gerakan Masyarakat Kendeng Utara Sebagai Objek Kajian
Unika Gelar Bintek Pelayanan Izin Mahasiswa dan Dosen Asing
Prodi Pendidikan Profesi Dokter Unika Terakreditasi Baik
Perkuliahan FTP Unika Pindah ke BSB Semarang
FK Unika Soegijapranata Dorong Lulusan Memiliki Jiwa Pengabdian
Kabar Duka, Guru Besar FEB Unika Soegijapranata Semarang Prof Andreas Lako Meninggal Dunia
2.000 Vaksin Booster Disiapkan di Unika
Rektorat Unika Bantah Mahasiswanya Dukung Pemilu Diundur
Fakultas Kedokteran Unika Soegijapranata KKN di Minahasa Selatan
Gelar Wisuda Periode I di 2022, Ini Pesan Rektor Unika Kepada 344 Wisudawan