SEMARANG, AYOSEMARANG.COM -- BNN Jateng melakukan sidak di sejumlah tempat hiburan malam Kota Semarang, Rabu 31 Mei 2023 malam.
Dalam kegiatan antisipasi dan membongkar penyalahgunaan narkotika ini, petugas BNN Jateng menemukan empat orang yang terindikasi obat penenang.
Kabid Brantas BNNP Jateng, Kombes Pol Arief Dimyati mengatakan, saat ini empat orang tersebut tengah diamankan di kantor BNNP Jateng untuk dilakukan pemeriksaan secara intensif.
Baca Juga: Jembatan Kaligawe Semarang Direnovasi Imbas Tol Demak, Diperkirakan Sampai Akhir Tahun
Meski demikian, dirinya menduga para pengunjung ini telah terindikasi Zat Benzodiazepine yang terkandung dalam obat batuk.
“Akan kita dalami dan periksa lebih lanjut. Diduga bisa jadi menggunakan Zat Benzo dan nanti hasilnya kita dalami,” ujarnya disela-sela kegiatan kegiatan.
Arif juga menerangkan, para pengunjung hiburan malam ini terdeteksi dari hasil urin yang dilakukan.
Sebelumnya, para pengunjung ini dilakukan pemeriksaan pupil mata. Karena ditemukan dugaan konsumsi obat-obatan terlarang, pihaknya melakukan tes selanjutnya dan diketahui terindikasi Zat Benzo.
Baca Juga: Cegah DBD di Semarang, Kemenkes Pakai Strategi Nyamuk Mandul
“Bisa mengetahui dengan tes urin. Kita lakukan tes urin selektif juga dilaksanakan tes pupil mata dulu setelah ada indikasi (konsumsi obat terlarang), dilakukan tes urin,” terangnya.
Sementara itu, Kepala BNNP Jateng, Brigjen Pol Heru Pranoto memastikan tidak pandang bulu saat melakukan sidak pada lokasi-lokasi hiburan.
Menurutnya, kegiatan ini adalah untuk mencegah dan mengantisipasi terjadinya peredaran narkotika di Jawa Tengah khususnya di Kota Semarang.
Terlebih lagi saat ini Jawa Tengah masuk dalam posisi dalam delapan Provinsi yang marak terjadinya penyalahgunaan obat-obatan terlarang.
Baca Juga: MOTIF Tersangka Habisi Pria yang Meninggal di Puri Anjasmoro Semarang, 7 Orang Ditangkap!
Artikel Terkait
FAKTA BARU Ahmad Nashir Habisi Putri Pj Gubernur Papua Pegunungan, Dicekoki Miras, Disetubuhi hingga Kejang
Tidak Sepele, Ini Makna Mendalam Patung Penari di Kota Semarang yang Sering Dibilang Menakutkan
Kronologi ODGJ Bakar diri di Semarang Pagi Ini hingga Tewas, Tubuh 100 Persen Hangus
Menolak Diberhentikan karena Alasan Sudah Tidak Produktif, Caddy di Royal Golf Semarang Lakukan Aksi Protes
Viral Twitter, Wedding Organizer Semarang Diduga Kabur Bawa Duit Klien, Kerugian Rp 1 Miliar, Ngaku Pailit
IDENTITAS Mayat Pria di Puri Anjasmoro Semarang Tubuh Penuh Luka, Ternyata Korban Pembunuhan